Orbid.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan pertemuan dengan Perdana Menteri Selandia Baru Jacinda Ardern, dengan tujuan melakukan hubungan bilateral antar dua negara tersebut, bertempat di hotel Kimpton Maa-Lai, Bangkok, Jumat pagi 18 November 2022.
Dalam pertemuan tersebut, Presiden Jokowi membahas tiga isu utama yaitu penguatan kerja sama ekonomi, kerja sama transisi energi, dan penguatan kerja sama di kawasan Pasifik.
Baca Juga: Data Aplikasi PeduliLindungi Diretas Hacker Bjorka
"Kita perlu dorong akses pasar bagi perdagangan kedua negara khususnya pada komoditas pertanian, mineral, besi dan baja, dan plastik serta kerja sama bidang pertanian dan sertifikasi halal," ujar Jokowi, dikutip dari setneg.go.id, Jumat, (18/11).
Presiden Jokowi menyampaikan bahwa, Indonesia mendorong para pembisnis di negara Selandia untuk berkerjasama dalam transisi energi.
"Saya mengundang pebisnis Selandia Baru untuk investasi pada pengembangan energi panas bumi di Indonesia," kata Jokowi.
Menurut Presiden Jokowi, Indonesia berkomitmen untuk mendorong kerja sama pembangunan di Pasifik. Untuk itu, tahun depan, Indonesia akan mendorong engagement negara Pasifik dengan ASEAN.
Baca Juga: 5 Manfaat Makan Jengkol Untuk Tubuh
Artikel Terkait
Lima Candi Terbesar di Indonesia, Nomor Tiga Terluas Se-Asia Tenggara
Ungkap Misteri Kematian Satu Keluarga di Kalideres, Polisi Turunkan Tim Ahli
5 Manfaat Makan Jengkol Untuk Tubuh
Film Ashiap Man yang Diperankan Atta dan Aurel Sudah Bisa Ditonton Melalui Prime Video, Berikut Sinopsisnya
Viral Cuitan Ibu Negara Sampai Diburu Netizen, Kharisma Jati Minta Maaf di Facebook